Kekayaan Presiden Mesir terguling Hosni Mabarak sekarang tidak lebih dari US$1 juta dan ia tidak memilik aset di luar negeri.
Menurut pengacaranya, Farid ed-Deeb, Minggu (29/5), juga mengatakan kepada CNN dalam satu wawancara bahwa Mubarak telah membantah semua tuduhan korupsi dan pembunuhan demonstran dalam demonstrasi yang menjatuhkannya pada Februari lalu.
"Ia sangat sedih dan meminta maaf karena ia tidak membayangkan tuduhan seperti itu," kata ed-Deeb.
"Jumlah seluruh kekayaannya menjadi sekitar enam juta pound Mesir yang ia tabung dari kerja selama 62 tahun. Ia tidak memiliki apapun yang lain di Mesir atau di luar Mesir."
Ed-Deeb menyatakan Mubarak memerlukan bantuan untuk pergi ke kamar mandi di rumah sakit di tempat wisata Sharm esh-Sheikh di tepi Laut Merah, tempat ia ditahan.
"Presiden memiliki masalah jantung yang serius," ujar ed-Deeb.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar